23/11/2024
Banjarmasin – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) FKIP Mengajar yang merupakan salah satu UKM tingkat Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) kembali menggelar program rutin tahunan mereka yaitu Seminar Nasional yang kali ini mengangkat tema Tantangan Pendidikan di Era Digital: Strategi dan Inovasi Menuju Transformasi Pendidikan yang Berkelanjutan. Acara ini digelar pada Sabtu, 23 November 2024 di General Theatre Building ULM mulai pukul 08.00 WITA. Seminar ini menghadirkan salah satu Kreator Konten dari Creativepreneur Education Influencer yaitu Danang Giri Sadewa; Co-Founder FKIP Mengajar, Anita Zulrakhmida; dan Ketua Pusat Kurikulum dan Inovasi Pembelajaran LPMPP (Lembaga Penjamin Mutu dan Pengembangan Pembelajaran) ULM, Muhammad Najamudin.
Seminar nasional ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Ali Rachman dan dihadiri 380 peserta baik dari kalangan mahasiswa maupun umum. Dalam sambutan pembukaannya, Ali Rachman menyambut baik kegiatan ini dan memberikan apresiasi atas kerja UKM FKIP Mengajar selama ini. Menurutnya, UKM FKIP Mengajar adalah UKM yang sangat populer di kalangan mahasiswa dan memiliki anggota yang banyak serta kegiatan yang dilakukan memberikan banyak manfaat. Acara ini sedianya dihadiri oleh Ketua Umum FKIP Mengajar, Muhammad Salman Anshari Rizky namun karena ia masih mengikuti program pertukaran mahasiswa SEA Teacher di Filipina, maka kehadirannya dalam memberi sambutan diwakilkan kepada Sekretaris, Aufa Nabillah.
Menurut ketua panitia pelaksana, Muhammad Diva Maulana, dibalik kesuksesan acara Seminar Nasional Motivasi Pendidikan 2024 oleh UKM FKIP Mengajar ini, pasti tentunya ada proses yang lama dan rumit dalam mempersiapkan hal ini, banyak dari panitia mengorbankan tenaga waktu dan pikiran nya untuk kesuksesan acara ini. Ia merasa bersyukur acara bisa dilaksanakan dengan lancar. Sementara itu, salah seorang narasumber, Danang Giri Sadewa dalam paparannya menyampaikan mengenai pentingnya beradaptasi dengan teknologi dalam proses pendidikan hari ini. Pelaku pendidikan harus memahami hal penting terkait penggunaan teknologi seperti peran kecerdasan buatan dalam dunia pendidikan, cara beradaptasi dengan pesatnya perkembangan teknologi serta memahami tren dunia teknologi saat ini dan implikasinya pada dunia pendidikan. (admin)