04/12/2023
Banjarmasin – Selasa, 4 Desember 2023, pimpinan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) menerima kunjungan dari para wakil dekan dari FKIP Universitas Boreno Tarakan, Kalimantan Timur. Mereka adalah Ibrahim, Wakil Dekan Bidang Akademik dan kemahasiswaan; dan Ridwan, Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan. Sementara itu, menyambut selaku Tuan Rumah diantaranya, Dekan FKIP ULM, Sunarno Basuki; Wakil Dekan Bidang Akademik, Deasy Arisanty, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Ali Rahman; Perwakilan Senat FKIP ULM< Bambang Subiyakto; Kepala Tata Usaha, Ani Isdiati Basri; Ketua Unit Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Riya Irianti; Kepala Subbagian (Kasubag) Akademik, Akmil Fuadi Rahman; Kasubag Umum dan BMN, Isnawati; Kasubag Keuangan dan Kepegawaian, Ida Auliani, serta sejumlah staf tenaga kependidikan.
Kunjungan para wakil dekan ini dilakukan dalam rangka melakukan penolokukuran perihal pelaksanaan MBKM Mandiri di FKIP ULM yang telah sukses dalam pelaksanaannya pada 2 tahun terakhir. Dlam sambutannya, Dekan FKIP ULM, Sunarno Basuki menyampaikan bahwa pihaknya merasa terhormat menerima kunjungan. Ia juga menyampaikan kunjungan ke FKIP ULM ini adalah pilihan tepat karena FKIP ULM memiliki akumulasi nilai akreditasi PS Lamdik tertinggi di Kalimantan. “Dengan tangan terbuka kami tentu akan berbagi mengenai berbagai pelaksanaan tridarma kepada tamu untuk kemajuan bersama,” ujarnya. (admin)